Buku ini memuat panduan Sekolah Berintegritas, yang merupakan suatu model pendekatan untuk mendorong terciptanya satuan
pendidikan (sekolah) berintegritas dengan menerapkan prinsip-prinsip sesuai tata kelola yang baik
(good governance) yaitu akuntabel, transparansi dan partisipatif sebagai unsur utamanya serta penegakan
aturan. Sehingga dapat menekan potensi tindak pidana korupsi di sekolah serta mendukung lingkungan
pembelajaran yang kondusif dalam rangka proses internalisasi nilai-nilai antikorupsi kepada peserta didik
dan warga sekolah dengan dukungan semua pemangku kepentingan (stakeholder) terkait.