Materi-Materi Antikorupsi PCB Terpadu
Direktur Sosialisasi dan Antikorupsi KPK Amir Arief menjelaskan ada tiga materi yang dihadirkan pada pembekalan PCB Terpadu tersebut. Ketiga materi tersebut adalah pengenalan integritas, sistem integritas partai politik, dan pengenalan elearning.
"KPK Percaya memberantas korupsi tidak bisa sendirian, perlu banyak elemen bangsa yang perlu digerakkan. Kami ingin mengajak partai, beriringan memasuki proses demokrasi yang lebih sehat dan lebih bersih," kata Amir dalam PCB Terpadu untuk Partai Gerakan Perubahan Indonesia (Garuda), 22 Juni 2022.
Dian Novianthi, Direktur Pendidikan dan Pelatihan Antikorupsi KPK, mengatakan materi lebih mendalam tentang antikorupsi akan diperoleh para kader partai melalui elearning di situs ACLC KPK. Dalam pembelajaran mandiri ini, peserta akan mendapatkan materi seputar pemahaman antikorupsi, dampak dan biaya sosial korupsi, hingga penguatan budaya dan sistem antikorupsi.
"Pembelajaran melalui video, artikel, dan infografis ini telah diikuti dan lulus lebih dari 250 ribu orang di seluruh Indonesia," kata Dian.